Inilah 7 Tips Cara Memilih Smartphone Android

Posting Komentar
Tips cara memilih smartphone Android - Dulu sebelum banyaknya muncul vendor ponsel dari China, dan Taiwan. Ketika memilih smartphone untuk dibeli, pertimbangannya tidak seribet sekarang. Membeli smartphone kalau tidak Samsung, Nokia, Motorola, ya paling Sony. Empat pilihan vendor yang menjadi rekomendasi para user hanya merek itu-itu saja. Jadi pertimbangannya simpel.

Kalau di tahun 2018 atau tahun di atasnya sudah beda lagi. Memilih smartphone Android tidak semudah itu setelah kehadiran vendor Xiomi, Sony, HTC, Huawei, dan masih banyak merek yang lainnya lagi. Alhasil ada beberapa pertimbangan dalam memilih smartphone Android yang perlu Anda perhatikan.
Tips Cara Memilih Smartphone Android

Tips Cara Memilih Smartphone Android


Di zaman yang serba modern ini hampir semuanya menggunakan smartphone. Banyak yang menggunakan smartphone ini untuk melakukan aktifitas sehari-hari, kegunaan smartphone juga tergantung dari pemakainya. bagi seorang pelajar ponsel pintar atau smartphone ini bisa digunakan untuk keperluan belajar seperti browsing di internet tentang soal-soal pelajaran ataupun untuk belajar melalui aplikasi yang sudah terinstall di smartphone.

Dulu merk smartphone tidak terlalu banyak seperti sekarang ini, apalagi sekarang terdapat produk China yang sudah mulai terkenal di Indonesia. Saking banyaknya merk smartphone kita juga harus jeli untuk memilih smartphone yang cocok untuk kita. Lebih baik memilih smartphone yang terdapat fitur atau keunggulan lainnya yang mendukung kebutuhan kita. Berikut adalah tips cara memilih smartphone Android.

Pastikan Minimal RAM nya 2 GB

RAM atau singkatan dari Randoom Akses Memori merupakan komponen memori sementara yang berfungsi agar Android Anda bisa dioperasikan tanpa lag, atau crash.

Semakin banyak memori RAM yang disematkan pada sebuah smartphone maka semakin bagus juga kinerjanya. Di tahun 2018 ini minimal RAM yang harus ada pada smartphone keluaran terbaru sebesar 2 Gb agar kinerjanya lancar.

Kalau ada incaran smartphone yang Anda beli RAM nya masih satu giga mending jangan dibeli. Karena RAM sebesar itu tak akan bisa mencicipi Android Oreo.

Perhatikan Build Quality, Mudah Pecah Tidak Layarnya

Tips cara memilih smartphone android berikutnya adalah dengan memperhatikan Build Quality. Smartphone Android dengan spesifikasi tinggi namun kualitas build quality rendah ya percuma saja. Ada kemubaziran disitu.

Cara mengecek build quality sebuah smartphone Android yang Anda beli. Anda bisa melihat dulu review pengujian secara bendtest (pembengkokan), burntest (pembakaran), hummertest (Pemukulan Layar), dan segala jenis tes kualitas ketahanan smartphone Android di chanel Youtube.

Salah satu chanel Youtube yang objektif dalam melakukan uji ketahanan smartphone Android yaitu chanelnya Jerryright Everythink. Coba deh sebelum Anda fix mau beli smartphone Android, lihat-lihat dulu demonstrasinya Jerry.

Lihatlah Ada Service Centernya atau Tidak ?

Yang namanya keberadaan service center itu penting. Agar nanti saat smartphone Android Anda ada komponen yang rusak bisa diperbaiki, karena adanya ketersediaan spare part.

Spare part yang asli biasanya ada di service center. Jadi kalau di daerah Anda tidak ada service centernya ya jadi susah kalau mau memperbaiki smartphone Android Anda yang rusak.

Usahakan Jaringannya Sudah 4G

Kuota 3G itu sekarang menjadi lebih mahal tarifnya. Sementara kuota 4G bisa didapat dengan harga murah.

Oleh karenanya, Anda sangat direkomendasikan sekali memilih smartphone Android yang sudah mendukung jaringan 4G agar bisa menghemat kuota. Sangat tidak disarankan sekali membeli smartphone yang masih berjaringan 3G di tahun 2018.

Pilihlah Smartphone yang Ada Garansi Resminya

Tahun 2018 ini banyak sekali produsen dari beragam merek yang menawarkan smpartphone Android berharga murah meriah. Hanya saja kadang harga yang murah, tidak disertai garansi resmi dari sananya.

Tidak adanya garansi ini berakibat jika ada kerusakan smartphone Android Anda, Semua beban kerusakan akan ditanggung pembeli. Beda dengan vendor smartphone yang memberi garansi, dimana pelanggan biasanya dapat menukar smartphone yang cacat produksi dengan smartphone baru yang normal.

Jadi sangat disarankan sekali Anda membeli smartphone Android yang ada garansinya. Kalau tidak ada garansi lebih baik jangan dibeli saja deh, ngeri kalau tiba-tiba rusak.

Perhatikan Kapasitas Baterai, MAH nya Besar atau Kecil

Kapasitas baterai Android di tahun 2018 minimal 2000 MAH biar bisa awet 8 jam pemakaian. Semakin besar MAH nya. Maka semakin awet pula baterainya. Jadi sangat direkomendasikan sekali kalau Anda membeli smartphone Android yang mempunyai kapasitas baterai besar.  Apalagi Anda suka beraktivitas di ruang outdoor.

Perhatikan Konfigurasi Perangkat Seperti Prosesor, GPU, Internal

Bagi Anda yang suka bermain game menggunakan smartphone Android, Anda bisa lihat terlebih dahulu smartphone Android yang akan Anda beli tersebut menggunakan prosesor, dan GPU jenis apa.

Menurut penuturan Gsmarena. Merek prosesor yang paling mumpuni saat ini berasal dari merek Qualcom Snapdragon. Untuk series prosesor Snapdragon sendiri yang tertinggi saat ini pada tipe Snapdragon 845, sedangkan GPU yang paling mumpuni merek Adreno.

Nah, boleh deh Anda pertimbangkan memilih smartphone Android yang disematkan GPU dan prosesor dengan merek ini kalau mau buat ngegame.

Mungkin itu dulu artikel kali ini tentang 7 tips cara memilih smartphone Android. Jika Anda mempunyai saran atau masukan, Anda bisa mengirimnya melalui kolom komentar yang sudah disediakan. Saran dan masukan Anda sangat diperlukan untuk kemajuan blog ini.
Semoga Bermanfaat :)

Related Posts

Posting Komentar